Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2018

Jingga dan Kelabu

Hari ini hujan deras Mengingatkanku padamu Aku ingin berteriak dengan keras Dimanakah kamu kelabu Sekian musim telah berlalu Wajah dan senyummu menghias malam sepiku Enggan aku mengikis bayangmu Walau kini kita tak lagi bertemu Seandainya rindu ini bisa terbang mencapai tujuan Seandainya pertemuan kita bukan sekedar angan Seandainya aku mampu menghidupkan kenangan Seandainya semua yang terjadi bukan sekedar bayangan Kelabu, dimanakah kamu Aku ingin bertemu Ingin melepas rindu Ingin melihat senyummu Hey jingga aku di sini Aku tak lagi berteman sepi Selama ini aku menepi Hanya untuk mengistirahatkan hati Di sini, di tempat aku berada sekarang Aku sudah bersama seseorang Maaf jika aku terlambat bilang Maaf jika aku tidak segera pulang Meskipun masih teringat kamu Tapi aku tahu, aku tak boleh lagi merindu Kini kulalui hari dengan impian baru Bersama dengan dia di sisiku Jingga, jangan lagi kamu melukai diri Dengan memilih memperta

Put your trust in Him

I love this song very bery much ! Lagu ini mengingatkanku pada kebaikan hati Tuhan. Lagu ini menjadi simbol kepercayaan yang tulus. Penulis lagu ini seolah mengingatkan kita bahwa sekalipun kita tidak dapat melihat "hal baik" dari setiap peristiwa, sekalipun perjuangan yang telah kita lakukan adalah "hal yang sia-sia", sekalipun semuanya nampak percuma dan tidak berharga namun percayalah, Tuhan ada di sana, di setiap musim kehidupanmu. Lagu ini punya lirik yang indah dan sarat makna. Aku suka 😍😍  Ini lagu nya. Selamat Mendengarkan 😊   Trust His Heart Songwriters: Babbie Y. Mason / Eddie Carswell All things work for our good Though sometimes we don't see How they could Struggles that break our hearts in two Sometimes blind us to the truth Our Father knows what's best for us His ways are not our own So when your pathway grows dim And you just don't see Him, Remember you're never alone God is too wise to be mistaken God i

Mom I (will always) need you

Pernah engga sih kalian merasa seolah mama kalian bisa mendengar isi hati atau membaca pikiran kalian ? The power of mom nih. Aku pernah berpikir, apakah ini efek mama sudah mengandung kita selama kurang lebih 9 bulan sehingga memungkinkan dapat saling memahami dan lebih peka ? Seperti kejadian malam ini, hal simple mungkin. walaupun hal seperti ini sering terjadi namun entah mengapa malam ini aku mellow  sekali dan merasa sosok mama adalah sosok yang sangaaaaaaaat luar biasa. Mama selalu memberi yang terbaik, mama memperhatikan setiap anak-anak nya dengan penuh kasih, mama selalu menempatkan anak-anak sebagai prioritas nya. Apa apa pasti cari mama, mau cari benda aja butuh mama, mau makan cari mama (ini sih aku nya aja yang malas yah hahaha), bangun tidur masih butuh alarm suara mama (re: dibangunin mama), mau ini mau itu masih gangguin mama. Tiada hari tanpa "gangguin" mama dengan segala kebutuhanku.  Aku selalu beralibi, "mama harus nya seneng masih ogut gang

When We Don't Understand

Heavenly Father, thank You that although I cannot comprehend You, I can know You. I'm grateful. Remind me that even though You and Your ways might be beyond me, I can always count on Your love for me and Your presence with me. -Our Daily Bread-  Hey ! Hari ini aku mau bahas sedikit tentang sebuah renungan yang aku dapat. Renungannya uda lama sih tapi entah mengapa dari kemarin aku selalu diingatkan untuk menulis perihal ini. Aku akan share juga sumber renungan yang setiap hari aku baca. Renungannya aku dapat dari Our Daily Bread dan setelah sekian lama aku baru tahu juga, WarungSaTeKaMu adalah versi indonesia dari ODB (Our Daily Bread). Renungan yang diingatkan ke aku adalah Renungan per tanggal 13 Agustus 2016 dengan judul renungan: When We Don't Understand / Saat Kita Tidak Mengerti Renungan tersebut mengingatkan pada kita bahwa Allah Bapa mempunyai sifat mutlak yang tidak akan pernah bisa kita lampaui. Ia mempunyai sifat tidak terbatas, sedangkan kit